LiveChat

Rabu, 08 Agustus 2018

Disarankan Tidak Langsung Mandi Setelah Berolahraga

Disarankan Tidak Langsung Mandi Setelah Berolahraga

Disarankan Tidak Langsung Mandi Setelah Berolahraga

Tidak bisa dipungkiri lagi bahwa berolahraga sangat penting untuk kesehatan tubuh. Namun salah satu kebiasaan buruk yang sering kita lakukan adalah mandi setelah melakukan aktivitas olahraga.

Mandi pun sebenarnya tidak kalah penting karena dapat membersihkan tubuh dari lumuran keringat usai beaktivitas, namun di sarankan jika anda selesai berolahraga jangan langsung mandi, mengapa demikian?

Mandi air dingin setelah berolahraga memang dapat memberikan sensasi rasa segar dan dapat memberikan rasa rileks terhadap tubuh.

Namun jika setelah berkeringat langusng mandi bisa meningkatkan resiko terkena ruam dan masalah kulit yang disebabkan oleh meningkatnya pertumbuhan bakteri di kulit karena tubuh yang berkeringat.

Disarankan Tidak Langsung Mandi Setelah Berolahraga

Disarankan jangan langsung mengguyur diri dengan air sehabis berolahraga, tunggulah bebreapa saat usai keringat tersebut hilang. Ada baiknya jeda tersebut kira-kira selama 20 menit setelah berolahraga. Hal ini sangat penting dilakukan karena tubuh sangat membutuhkan pendinginan setelah berolahraga.

Gerakan peregangan berintensitas rendah sagat penting jika anda ingin tubuh kembali ke dalam fase istirahat. Selain itu yang paling penting adalah melakukan pendinginan yang mampu menurunkan detak jantung dan suhu tubuh ke situasi normal.

Idealnya anda akan berhenti mengeluarkan keringat setelah 20 menit sampai 30 menit setelah berolahraga. Inilah saat yang sangat tepat untuk membersihkan diri dengan cara mandi.

Namun jika anda benar-benar merasa tidak bisa menunggu, gunakan waktu tersebut untuk merehidrasi tubuh. Caranya sangat mudah dengan minum air atau jus buah.

Itulah alasan mengapa kita tidak diperbolahkan mandi ketika masih dalam kondisi tubuh berkeringat. Semoga artikel ini dapat memberikan banyak manfaat untuk kalian para pembaca setia Tips Orang Sehat.

Baca Juga Artikel Lainnya: 

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.