LiveChat

Rabu, 06 Juli 2022

Beberapa Tanda Bahwa Kita Harus Segera Makan

Beberapa Tanda Bahwa Kita Harus Segera Makan
Beberapa Tanda Bahwa Kita Harus Segera Makan

Beberapa Tanda Bahwa Kita Harus Segera Makan

Perut keroncongan merupakan salah satu tanda lapar yang biasa kita ketahui. Meski demikian, ternyata tanda-tanda ketika lapar ini tidak selalu muncul dan terasa pada perut semata.

kurangnya makanan yang ada didalam tubuh dan perut kita ini bisa memunculkan beragam macam tanda. Hal ini menjadi tanda bahwa tubuh kita kekekurangan energi atau bahan bakar pada tubuh.

Munculnya tanda perut yang sedagn kosong ini bisa berbeda-beda dan tidak memunculkan rasa lapar. Hal ini perlu dikenali terutama pada mereka yang memang tidak mudah merasa lapar.


1. Kelelahan

Pada saat kita makan atau makan dalam jumlah kalori yang terlalu sedikit, gula darah atau glukosa kita akan menurun. Rendahnya kadar glukosa ini membuat sel tubuh kita tidak mendapatkan energi yang dibutuhkan. Hal ini bisa berujung pada rendahnya gula darah atau hipoglikemia yang ditandai dengan kelelahan.

Meski demikian, bagi mereka yang tidak bisa sarapan, tidak disarankan untuk memaksa melakukannya. Hal ini karena memang berhubungan dengan metabolisme tubuh yang dimiliki seseorang.


2. Mual

Meski selama ini rasa mual kerap dihubungkan dengan makan berlebihan, namun kurang makan juga bisa menjadi tanda dari kurang makan. Pasalnya saat perut kosong dalam waktu lama, udara menumpuk di dalam sistem pencernaan kita.

Kurang makan dan serat ini bisa menjadi penyebab munculnya mual serta konstipasi. Celakanya, ketika sedang mual dan sembelit, rasa lapar ini cenderung sulit untuk kita rasakan sehingga hal ini memunculkan siklus terus berulang.


3. Uring-Uringan

Ketika merasa uring-uringan, besar kemungkinan bahwa anda sedang lapar. Hal ini bisa terjadi ketika perut kosong dan gula darah menurun, kita jadi kesulitan mengendalikan emosi negatif.

Pada saat uring-uringan, kita juga kerap mudah megalami makan berlebih. Oleh karena itu, untuk menjaga hal ini, kita bisa mengatur jam makan serta nutrisi makanan yang kita kosnumsi.


4. Terus Memikirkan Makanan

Salah satu permasalah yang kerap muncul ketika anda kurang makan adalah anda menjadi terus-menerus memikirkan makanan. Hal ini biasanya mnjadi tanda keitka tubuh kekurangan kalori.

Normalnya tubuh kita butuh mengkonsumsi energi agar bisa berfungsi secara optimal. Ketika tubuh kekurangan kalori atau makan, makan bisa menjadi kita akan terus-menerus memikirkan makanan.


5. Tidak Fokus

Glukosa merupakan bahan bakar yang sangat dibutuhkan oleh otak. Ketika kita kekurangan makan terutama kurang klukosa, maka bisa menjadi otak tidak bekerja secara optimal seperti biasanya.

Meski demikian, tidak semua gula merupakan bahan bakar yang dibutuhkan oleh otak. Konsumsi makanan olahan tinggi gula atau lemak justru bisa membuat energi lebih cepat menurun.

Sebaliknya, makanan seimbang yang mengandung protein, lemak, dan serat diperlukan oleh tubuh. Makanan ini bisa membantu meningkatkan fokus dan produktivitas.


6. Sakit Kepala

Tanda lain dari rendahnya gula darah adalah munculnya sakit kepala. Kondisi ini bisa menjadi tanda bahwa anda sedang membutuhkan makan.

Pada siang hari, ketika anda mengalami sakit kepala, sebaiknya jangan langsung minum obat namun makanlah terlebih dahulu. Hal ini mungkin bisa membantu mengatasi sakit kepala yang anda alami.

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.